-->

Inilah Sumber Polusi Di ruang Kerja

Sumber polusi ada di mana-mana misalnya dijalan, diruang kantor senantiasa mengintai melalui jalan pernafasan. Bagi pekerja di perkantoran yang sebagian besar waktu di habiskan di ruang kerja, tidak berarti dirinya terhindar aman dari polusi udara dibandingkan dengan pekerja yang aktifitas lebih banyak di alam terbuka atau di jalanan. Para pekerja yang ada di ruangan maupun di alam terbuka hampir setiap hari tidak luput dari intaian polusi yang berasal dari peralatan kantor berupa alat-alat elektronik modern dan canggih.

Saat ini untuk keperluan kerja, menunjang efektifitas dan efisiensi kerja digunakan alat kantor yang mutakhir seperti komputer, printer, mesin fotokopi, dan berbagai peralatan alat elektronik lain. Pada umumnya alat-alat tersebut mengandung merkuri, timbal, kadmium, plastik, gelombang elektromagnetik. Keberadaan alat-alat tersebut menimbulkan polusi bagi lingkungan dan kesehatan manusia.

Dalam suatu penelitian Queensland University, Australia menyebutkan bahwa toner (serbuk printer) pada printer laser biasa dapat merusak paru-paru dengan kadar sebanding dengan partikel yang dihasilkan rokok. Partikel-pertikel toner ditemukan pada paru-paru karyawan yang sering menggunakan printer atau berada satu ruangan tanpa sekat.

Mencatat penyebaran partikel berbahaya yang dipancarkan toner bisa naik hingga lima kali lipat, terlebih jika mesin printer dibiarkan menyala terus selama jam kerja (8 jam) atau bahkan lebih. Pada saat toner baru dipasang atau sedang mencetak gambar yang memerlukan serbuk toner lebih banyak maka jumlah partikel berbahaya yang dipancarkan lebih banyak.
Sumber Polusi Di ruang Kerja

Dalam upaya meminimalisir polusi di ruangan kerja, dapat dilakukan dengan tindakan seperti berikut ini:
a.    mematikan komputer, printer, mesin fotokopi dan alat elektronik lainnya saat digunakan.
b.    Mematikan lampu, pendingin ruangan (AC) diruangan yang kosong.
c.    Turunkan suhu AC 20 % saja dari suhu kamar.
d.    Menyediakan ruangan khusus yang terpisah untuk meletakkan printer, mesin fotokopi alat elektronik lainnya pada ruangan yang memiliki sirkulasi udara yang baik dan jauh dari pekerja lain sedang beraktifitas.

Bagi penderita asma yang bekerja di kantor sebaliknya menyadari dan dapat menjaga dirinya sebaik mungkin dengan menjauhkan diri dari pemicu asma yang dideritanya atau sebaliknya bekerja di bidang yang tidak memberatkan kondisi kesehatannya. Sikap peduli pada diri dan lingkungan akan sangat mendukung kondisi dan proses penyembuhan asma.

Berlangganan update artikel terbaru via email:

0 Response to "Inilah Sumber Polusi Di ruang Kerja"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel